Ollate Milk Drink, salah satu minuman susu dengan 3 varian rasa yaitu pear,peach,dan apple.
Setiap varian mengandung susu bubuk skim dan konsentrat buah segar yang akan menemani kalian sepanjang hari.
Kebetulan aku beli 2 varian rasa, yaitu pear dan apple.
Pertama, varian rasa pear dengan kemasan warna biru. Rasa susu yang terasa banget, sedangkan rasa pear-nya sedikit. Ini adalah rasa original dari Ollate Milk.
Kedua, varian rasa apple dengan kemasan warna hijau. Rasa apple yang sedikit asam, menjadi rasa yang dominan di varian ini.
Keduanya memiliki tingkat rasa susu yang berbeda, pertama rasa pear (kemasaan biru) rasa susunya terasa banget, manisnya pas dan segar.
Menurutku,minuman yang segar cocok diminum saat panas adalah varian rasa apple. Sebab,terdapat rasa asam yang akan membuat melek mata.
Keduanya, sangat enak jika diminum dalam keadaan dingin.
Oh ya, harga yang ditawarkan Ollate Milk sangatlah terjangkau. Cukup 10rbu aja, kalian sudah dapat 1 item minuman tersebut.
Saat ini, sudah banyak swalayan" yang menjual minuman Ollate MIlk untuk ketiga varian rasa.
Nah, bagi temen-temen yang sudah pernah coba minum Ollate Milk. Bisa komen di bawah ini untuk review-nya ya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar